50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban

19 September 2024 12:00 WIB
50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban
50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban ( Kompas.com)

Sonora.ID - Berikut ini sederet contoh soal ANBK kelas 5 literasi dan numerisasi beserta kunci jawaban.

Siswa kelas 5 yang mengikuti ANBK akan mengerjakan soal numerasi dan literasi.

Sebagai latihan ANBK kelas 5 SD, siswa dapat mengerjakan soal-soal di bawah ini:

Yuk langsung saja simak contoh soal literasi dan numerasi ANBK kelas 5 SD 2024, beserta jawabannya berikut:

Perhatikan bacaan di bawah ini untuk menjawab soal nomor 1-4

Dokter Buku

Sekolahku mengadakan perlombaan.

Anak yang paling banyak membaca buku akan menjadi pemenang.
Dia akan mendapat gelar “Monster Buku”.
Aku dan Tuti ikut meminjam beberapa buku di perpustakaan.

Buku yang dipinjam Tuti ternyata halamannya banyak yang lepas.
Ia dibantu ibunya memperbaiki buku yang rusak di rumah.

Tuti jadi bersemangat untuk meminjam lebih banyak buku.
Buku yang dipinjam adalah buku yang rusak dan perlu diperbaiki.

Tibalah saatnya gelar “Monster Buku” diumumkan.
Gelar itu diraih oleh Tuti.
Tuti diminta tampil untuk menceritakan isi buku yang dipinjam.
Tuti langsung maju.
Dengan gugup Tuti bercerita.
Ia meminjam banyak buku hanya untuk diperbaiki, bukan dibaca.
Gelar “Monster Buku” tidak jadi diberikan.
Tuti akhirnya mendapat gelar baru, “Dokter Buku”.

1. Gelar apa yang akhirnya didapatkan oleh Tuti?

Jawab: Dokter buku

2. Bagaimana cara mendapatkan gelar “Monster Buku” dalam perlombaan tersebut?
Pilih Benar atau Salah untuk setiap pernyataan sesuai isi teks!

A. Gelar “Monster Buku” diberikan kepada anak yang dapat menceritakan dengan baik isi buku yang dipinjam. (Benar/Salah)
B. Gelar “Monster Buku” diberikan kepada anak yang paling rajin meminjam serta membaca buku dari perpustakaan. (Benar/Salah)

Jawab: A (Salah); B (Benar)

3. Apa yang membuat Tuti bersemangat untuk meminjam banyak buku?
A. Meraih gelar “Monster Buku”.
B. Mengikuti perlombaan di sekolah.
C. Meraih gelar “Dokter Buku”.
D. Memperbaiki buku-buku yang rusak.

Jawab: D. Memperbaiki buku-buku yang rusak.

4. Bagaimana sifat Tuti berdasarkan cerita tersebut?
A. Jujur
B. Gugup
C. Peduli

Jawab: A. Jujur; C. Peduli

Baca Juga: 50 Contoh Soal UTS Bahasa Inggris Kelas 7 Semester 1 Kurikulum Merdeka

Perhatikan bacaan di bawah ini untuk menjawab soal nomor 5-7

Kelelawar Sang Binatang Malam

Kelelawar merupakan binatang yang aktif di malam hari. Karena itulah kelelawar disebut hewan nokturnal. Saat malam, kelelawar mencari mangsa mengandalkan telinga sebagai indra pendengaran.

Kelelawar mengeluarkan suara dari mulutnya. Getaran suara mengenai benda di depannya, kemudian dipantulkan kembali. Pantulan suara itu dapat menentukan arah dan jarak benda. Begitulah cara kelelawar menemukan makanannya. Makanan kelelawar adalah buah, daun, dan sebagian serangga.

Kelelawar akan tidur pada siang hari. Mereka biasanya bergelantungan di dahan pohon, atap bangunan, bawah jembatan, goa, dan tempat lainnya.

Kelelawar tidur menggantung menggunakan kaki. Hal itu karena keunikan model tubuhnya. Kakinya kecil dan tidak bisa digunakan untuk berdiri. Selain itu juga agar terhindar dari serangan pemangsanya.

5. Apa makanan kelelawar?

A. Buah-buahan.
B. Semua jenis serangga.
C. Serangga yang kecil.
D. Dahan pohon.

Jawab: A. Buah-buahan.

6. Bagaimana cara kelelawar untuk mencari makanannya?
Pilih Benar atau Salah untuk setiap pernyataan sesuai isi teks!

A. Kelelawar mengandalkan getaran suara dan pendengarannya untuk menemukan arah sumber makanan. (Benar/Salah)
B. Pantulan getaran suara kelelawar menunjukkan jenis makanan yang dicarinya. (Benar/Salah)

Jawab: A (Benar); B (Salah)

7. Kelelawar menunjukkan perbedaan perilaku di siang dan malam hari. Manakah pernyataan yang memuat perbedaan perilaku tersebut?
A. Pada siang hari kelelawar aktif bersuara dibandingkan malam hari.
B. Kelelawar aktif di malam hari dan pasif di siang hari.
C. Kelelawar mencari makan di malam hari dan tidur di siang hari.

Jawab: B. Kelelawar aktif di malam hari dan pasif di siang hari.
C. Kelelawar mencari makan di malam hari dan tidur di siang hari.

Perhatikan bacaan di bawah ini untuk menjawab soal nomor 8-10

Ayo, Berlatih Silat!

Silat merupakan warisan budaya bangsa.
Ada dua jenis seni dalam silat, yaitu menari dan bela diri.
Silat diawali dengan kuda-kuda yang kokoh.
Caranya dengan menekuk lutut dan mencondongkan badan.
Kaki kiri di depan, kaki kanan di belakang.

Tangan bersiap di depan dada.
Inilah kuda-kuda yang kokoh.

Belajar jatuh adalah bagian dari silat.
Silat melatih tangan untuk mengunci, menangkap, dan meloloskan diri.

Silat itu tangkisan yang kuat.
Silat itu menghindar dengan cepat.

Silat itu belajar pada alam dengan melihat, mendengar, mengamati, dan memperagakan.

Silat itu menyesuaikan diri di segala tempat.
Silat menyehatkan jiwa dan raga.
Silat juga dapat dijadikan sebagai ajang meraih prestasi.

8. Manakah yang termasuk gerakan dalam silat?
A. Kuda-kuda yang kokoh.
B. Tangkisan yang kuat.
C. Anggukan kuat.

Jawab: A. Kuda-kuda yang kokoh.
B. Tangkisan yang kuat.

9. Bagaimana pernyataan yang tepat tentang kuda-kuda yang dilakukan pada silat dalam teks tersebut?

A. Cara melakukan kuda-kuda yang kuat adalah dengan menekuk lutut dan mencondongkan badan. (Benar/Salah)
B. Kuda-kuda yang kokoh dilengkapi dengan kesiapan tangan di depan dada. (Benar/Salah)

Jawab: A (Benar)
B (Benar)

10. “Silat itu menyehatkan jiwa dan raga.”
Pernyataan yang tepat untuk menjelaskan kalimat tersebut adalah …
A. Oleh karena itu, orang yang belajar silat akan memiliki tubuh yang kuat dan pikiran yang tenang.
B. Dengan belajar silat, secara tidak langsung kita menjaga kesehatan badan dan otak kita.
C. Jadi, kita akan mampu membaca gejala sakit dalam tubuh kita jika sudah belajar silat.
D. Untuk itu, silat yang baik harus dipelajari dengan badan yang sehat dan pikiran yang tenang.

Jawab: A. Oleh karena itu, orang yang belajar silat akan memiliki tubuh yang kuat dan pikiran yang tenang.

Perhatikan bacaan di bawah ini untuk menjawab soal nomor 11-14

Ketika Gilang Ingin Seperti Kak Sita

Gilang ingin seperti Kak Sita. Pintar menggambar dan bercerita. Gilang ingin belajar menggambar, tetapi Kak Sita tak mau mengajari. Kak Sita juga sering mengikuti pentas menyanyi dan menari. Menari di atas panggung diiringi musik sepertinya asyik. Kak Sita juga pintar menari. Gilang ingin seperti Kak Sita. Namun, Kak Sita berlatih sendiri di sanggar tari depan rumah. Diam-diam Gilang mengikuti.

Tiba-tiba Kak Sita menoleh ke arah Gilang. Oh-Oh. Kak Sita tidak suka. Anak laki-laki tak boleh menari Bondan, kata Kak Sita menasihati Gilang.
Tari Bondan untuk anak perempuan. Kak Sita menyuruh Gilang menunggu.

Gilang bosan menunggu. Gilang ingin menari. Eh, di sana ada apa? Samar-samar Gilang mendengar suara musik pengiring tarian. Ternyata ada tarian untuk Gilang. Gilang suka menari tari Jaranan. Tari untuk anak laki-laki.

Gilang juga suka tari kelinci. Gilang senang bisa pentas menari bersama Kak Sita.

11. Mengapa Kak Sita melarang Gilang menari Bondan?
A. Kak Sita tidak suka Gilang menari.
B. Kak Sita ingin berlatih sendiri.
C. Tari Bondan untuk perempuan.
D. Diam-diam Gilang mengikuti Kak Sita.

Jawab: C. Tari Bondan untuk perempuan.

12. Mengapa Gilang diam-diam mengikuti Kak Sita menari?
A. Gilang ingin bisa menari seperti Kak Sita.
B. Gilang dimarahi oleh Kak Sita karena menari.
C. Gilang tidak diajak oleh Kak Sita latihan menari.

Jawab: A. Gilang ingin bisa menari seperti Kak Sita.
C. Gilang tidak diajak oleh Kak Sita latihan menari.

13. Bagaimana perbedaan sikap Gilang terhadap tari Bondan di awal cerita dengan di akhir cerita?

A. Gilang awalnya sangat suka tarian Bondan. Ia terus berusaha meminta Kak Sita untuk melatihnya sehingga mereka menari bersama. (Benar/Salah)
B. Gilang awalnya ingin menarikan tarian Bondan. Namun, ia dilarang Kak Sita dan Gilang menemukan tarian yang sesuai untuknya. (Benar/Salah)

Jawab: A (Salah)
B (Benar)

14. Jika dicermati gambar pertama pada teks tersebut tidak sesuai dengan isi ceritannya. Apa yang menjadi alasan ketidaksesuaian tersebut?
A. Pada cerita Kak Sita marah sambil menunjuk wajah Gilang, sementara pada gambar hanya seperti berteriak. (Benar/Salah)
B. Pada cerita Kak Sita hanya tidak suka, bukan marah dan berteriak kepada Gilang seperti pada gambar. (Benar/Salah)

Jawab: A (Salah)
B (Benar)

Baca Juga: Kunci Jawaban 30 Contoh Soal Pretest PembaTIK Level 3

Perhatikan bacaan di bawah ini untuk menjawab soal nomor 15-16

Sari, Sang Detektif

Sari adalah siswa baru, pindahan dari sekolah di Desa Cipeuteuy. Rambutnya lurus dan dikucir kuda, kulitnya sawo matang, dan seragamnya pun tidak baru.

Sari masuk kelas, diantar kepala sekolah. Setelah menyapa teman-temannya, Sari duduk di bangku belakang, satu-satunya bangku yang masih kosong.

Anak-anak mencuri pandang jika ada kesempatan. Sari serius mendengarkan pelajaran.

Waktu istirahat tiba. Sari berdiri di pintu dan menyalami anak-anak yang akan ke luar kelas. “Kenalkan, aku Sari. Aku dijuluki sang detektif oleh teman-teman lamaku,” katanya.

Ketika mendengar itu, Mirta berseru, “Wah, detektif! Kamu pasti bisa membantuku. Barang-barangku sering hilang.” Mereka pun akhirnya menuju ke kursi panjang di depan kelas untuk membahas hal itu.

15. Mengapa Sari duduk di bangku belakang?
A. Disuruh oleh guru kelasnya.
B. Bangku itu satu-satunya yang kosong.
C. Perintah kepala sekolah.
D. Siswa baru harus duduk di belakang.

Jawab: B. Bangku itu satu-satunya yang kosong.

16. Pernyataan mana yang sesuai dengan tokoh Sari berdasarkan cerita tersebut?
A. Sari anak baru pindahan yang oleh teman lamanya dijuluki sang detektif.
B. Sari disenangi oleh temannya karena dapat membantu temannya yang kehilangan.
C. Sebagai siswa baru di sekolah, Sari mengawali dengan memperkenalkan diri.

Jawab: A. Sari anak baru pindahan yang oleh teman lamanya dijuluki sang detektif.
C. Sebagai siswa baru di sekolah, Sari mengawali dengan memperkenalkan diri.

Perhatikan bacaan di bawah ini untuk menjawab soal nomor 17-19

Serupa Tapi Tak Sama

Jika mendengar dari suaranya, kambing dan domba mungkin dianggap hewan yang sama. Tapi tahukah kamu, sebenarnya keduanya berbeda. Perbedaan utama kambing dan domba terlihat dari bulunya. Kambing memiliki bulu yang lurus dan memanjang, sedangkan domba sebaliknya. Telinga dan tanduk kedua hewan ini pun berbeda.

Hewan lain yang sering dianggap sama adalah katak dan kodok. Katak memiliki tubuh yang langsing, kulit yang lembap dan berlendir, serta jari yang berselaput. Sementara itu, kodok tubuhnya lebar dengan kulit yang kering dan memiliki cakar di jarinya.

Kura-kura dan penyu adalah hewan lainnya yang serupa tapi berbeda. Kura-kura memiliki empat kaki untuk berjalan. Ia juga dapat menyembunyikan lehernya. Berbeda dengan penyu yang kakinya menyerupai sirip untuk berenang. Di situlah perbedaannya.

17. Apakah ciri utama seekor kura-kura?
A. Kaki menyerupai sirip untuk berenang.
B. Mempunyai empat kaki untuk berjalan
C. Dapat menyembunyikan lehernya.

Jawab: B. Mempunyai empat kaki untuk berjalan
C. Dapat menyembunyikan lehernya.

18. Kambing dan domba terlihat serupa, tetapi tetap memiliki perbedaan.
Manakah yang merupakan perbedaan antara kambing dan domba berdasarkan informasi pada teks tersebut?

A. Bulu domba terlihat keriting, sedangkan bulu kambing lurus. (Benar/Salah)
B. Bentuk telinga domba mengarah ke atas, sedangkan kambing agak menjuntai ke bawah. (Benar/Salah)

Jawab: A (Benar)
B (Benar)

19. Apa yang dapat disimpulkan dari teks “Serupa Tapi Tak Sama” tersebut?

A. Hewan-hewan yang kita anggap sama ternyata berbeda sehingga tidak ditemukan persamaan. (Sesuai/Tidak Sesuai)
B. Persamaan dan perbedaan hewan secara umum dapat dilihat dari ciri-ciri fisiknya. (Sesuai/Tidak Sesuai)

Jawab: A (Tidak Sesuai)
B (Sesuai)

Perhatikan bacaan di bawah ini untuk menjawab soal nomor 20-23

Teleskop

Aku ingin jadi astronaut supaya bisa pergi ke bulan. Astronaut harus tahu semua tentang angkasa luar. Di antaranya melihat bulan dan bintang. Untuk itu aku perlu sebuah teleskop. Aku ingin mempelajari bulan dan bintang.

Aku melihat teleskop dipajang di etalase toko. Itulah teleskop impianku. Aku mendekat dan kecewa. Harganya mahal sekali. Aku tidak punya uang. Tidak ada cara lain selain menabung. Semua uang saku kumasukkan ke celengan. Berbulan-bulan aku tidak jajan. Tidak ada es krim lagi. Sungguh berat rasanya. Semua demi teleskop.

Akhirnya tabunganku cukup. Aku buru-buru lari ke toko itu. Hatiku senang karena akan memiliki teleskop. Saat sampai di toko, aku terkejut. Harga teleskop sudah naik. Uangku tidak lagi cukup. Itu artinya aku harus menabung lagi sampai uangku cukup. Aku tidak akan putus asa.

20. Tokoh dalam cerita ingin menjadi seorang astronaut. Mengapa dia membutuhkan teleskop?
A. Dia membutuhkan teleskop untuk pergi ke bulan.
B. Dia ingin melihat dan mempelajari bulan dan bintang.
C. Astronaut harus pernah mengunjungi bintang.
D. Astronaut harus bisa pergi ke angkasa luar.

Jawab: B. Dia ingin melihat dan mempelajari bulan dan bintang.

21. Apa masalah yang dihadapi tokoh dalam cerita?

A. Tokoh kecewa dengan harga teleskop yang sangat mahal. (Benar/Salah)
B. Setelah uangnya cukup ternyata harga teleskop telah naik. (Benar/Salah)

Jawab: A (Benar)
B (Benar)

22. Tokoh dalam cerita ingin memiliki teleskop. Apa yang dilakukan tokoh untuk bisa membeli teleskop?
A. Menabung semua uang sakunya.
B. Membeli sebuah celengan.
C. Tidak jajan selama berbulan-bulan.

Jawab: A. Menabung semua uang sakunya.
C. Tidak jajan selama berbulan-bulan.

Perhatikan bacaan di bawah ini untuk menjawab soal nomor 24-25

Menjaga Mata Tetap Sehat

Mata merupakan alat panca indra penting. Mata perlu dijaga agar tidak sakit. Wah, pasti tidak enak ketika pandanganmu terganggu. Simak ya, cara menjaga mata tetap sehat berikut.

Makan-makanan sehat dan bergizi

Sayuran berwarna hijau, wortel, ikan salmon, ikan tuna, dan telur sangat baik untuk kesehatan mata.

Hindari membaca dengan jarak terlalu dekat

Membaca terlalu dekat membuat mata kita lelah bahkan membuat mata perih

Membatasi penggunaan telepon genggam

Menggunakannya secara berlebihan dapat membuat mata sakit

Memeriksakan mata secara rutin ke dokter

Periksa mata penting untuk kesehatan mata.

Sumber makanan hewani apa saja yang sesuai untuk kesehatan mata?
A. Ikan tuna, ikan salmon, ikan lele.
B. Telur, udang, ikan tuna.
C. Ikan lele, ikan tuna, telur.
D. Ikan salmon, ikan tuna, telur.

Jawab: D. Ikan salmon, ikan tuna, telur.

25. Fungsi mata sangatlah penting bagi manusia. Oleh karena itu, kesehatannya harus selalu dijaga. Manakah kegiatan yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan mata kita?

A. Membaca buku dengan jarak yang sangat dekat. (Sesuai/Tidak Sesuai)
B. Menggunakan telepon genggam dengan sewajarnya. (Sesuai/Tidak Sesuai)

Jawab: A (Tidak Sesuai)
B (Sesuai)

Baca Juga: 25 Contoh Soal Survei Karakter ANBK 2024 SD dan Kunci Jawaban

Latihan Soal ANBK 2024 Kelas 5 SD/MI: Numerasi

26. Ayo kita cermati gambar di bawah ini.

50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban
(pusmendik.kemdikbud.go.id)

Pasangkanlah angka-angka yang tepat.

lihat foto
50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban

Jawab: 19, 8, 26

27. Menyusun Blok

Adik sedang bermain menyusun blok.
Warna blok yang disusun adalah merah, kuning, dan hijau.
Susunan blok yang telah dibuat ditunjukkan pada gambar berikut.

50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban
()

Warna yang tepat untuk blok yang tidak diketahui adalah ….
A. Merah
B. Kuning
C. Hijau

Jawab: C. Hijau

28. Menata Barang di Meja Belajar

Kio menata barang-barangnya di meja belajar yang berada di kamarnya.

Berikut disajikan gambar meja belajar dan beberapa barang Kio.

50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban

Berdasarkan bentuk benda-benda yang ada di kamar Kio, pernyataan mana saja yang benar?
A. Penghapus pensil berbentuk kubus.
B. Kardus di bawah meja belajar Kio berbentuk kubus.
C. Tempat pensil berbentuk balok.

Jawab: A. Penghapus pensil berbentuk kubus.
C. Tempat pensil berbentuk balok.

29. Kio meletakkan beberapa barang di rak mejanya.
Semua penggaris panjang dan segitiga di rak 1.
Jam di rak 2.
Buku di rak 5.
Tempat pensil di rak 6.

Tentukan Benar atau Salah untuk setiap pernyataan berikut!

A. Rak penggaris berada di atas rak jam. (Benar/Salah)
B. Rak buku berada di bawah rak tempat pensil. (Benar/Salah)

Jawab: A (Benar)
B (Salah)

30. Mengantar Kue

50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban
(pusmendik.kemdikbud.go.id)

Ibu meminta Ciko untuk mengantar kue.
Ciko akan mengantar kue ke rumah Vino, Ayu, dan Siska.
Rumah Vino berjarak 3 nomor ke kiri dari rumah Ciko.
Rumah Ayu berjarak 2 nomor ke arah kanan dari rumah Ciko.
Rumah Siska berjarak 1 nomor ke kiri dari rumah Ciko.
Rumah Ciko adalah rumah nomor 5.

Pasangkan nama dan nomor rumah yang tepat!

Nama
Vino
Ayu
Siska

Nomor Rumah
2
3
4
6
7

Jawab: Vino (2)
Ayu (7)
Siska (4)

Baca Juga: 20 Contoh Soal Matriks Kelas 11 SMA, Lengkap dengan Jawabannya

31. Jarak antara rumah Ayu ke rumah Vino adalah ... nomor.

Jawab: 5

32. Hasil Panen

50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban

Ibu sedang panen hasil kebun.
Ada berbagai jenis sayuran, umbi-umbian, dan buah-buahan seperti pada gambar.
Sebagian hasil panen tersebut akan diberikan kepada tetangga.

Manakah kejadian yang tidak mungkin terjadi?
A. Ibu memberikan 2 jenis buah dan 1 umbi-umbian.
B. Ibu memberikan 5 jenis sayur dan 1 jenis buah.
C. Ibu memberikan 2 jenis buah dan 2 jenis sayuran.

Jawab: B. Ibu memberikan 5 jenis sayur dan 1 jenis buah.

33. Wahana di Taman Bermain

Ardan, Bagas, dan Cantika adalah 3 bersaudara.
Mereka pergi bersama ke Taman Bermain.
Mereka ingin naik berbagai wahana.

Namun beberapa wahana memiliki syarat.

50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban

Bagi yang berusia di bawah 10 tahun harus ditemani keluarga.
Apa sajakah yang mungkin mereka lakukan?
A. Bagas naik wahana Kora-Kora sendirian.
B. Cantika naik wahan Alap-Alap bersama Ardan.
C. Bagas naik wahana Tornado sendirian.

Jawab: A. Bagas naik wahana Kora-Kora sendirian.
B. Cantika naik wahan Alap-Alap bersama Ardan.

34. VITAMIN A

50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban

Tahukan kamu?
Vitamin A sangat berguna bagi tubuh kita.
Vitamin A berguna untuk menjaga kesehatan mata.

Angka yang menempati tempat ratusan pada kandungan vitamin A dalam wortel adalah ….
A. 9
B. 5
C. 4

Jawab: C. 4

35. Vitamin A banyak terdapat pada sayur dan buah-buahan.
Berdasarkan informasi kandungan vitamin A tersebut, tentukan benar atau salah untuk setiap pernyataan berikut!

A. Kandungan vitamin A pada mangga lebih rendah daripada wortel. (Benar/Salah)
B. Kandungan vitamin A pada wortel lebih tinggi daripada bayam. (Benar/Salah)

Jawab: A (Benar)
B (Salah)

36. Setengah gelas jus manga dan setengah gelas jus wortel dicampur di dalam satu gelas besar.
Apakah vitamin A di dalam gelas besar itu lebih banyak dari setengah gelas jus bayam? Mengapa?

Jawab: Tidak. karena kandungan vitamin a di dalam gelas besar adalah 571 mcg sedangkan vitamin a pada setengah gelas jus bayam adalah 573 mcg. jadi, jumlah kandungan vitamin a di dalam gelas besar masih lebih rendah daripada kandungan vitamin a pada setengah gelas jus bayam.

37. Katamino

Katamino adalah salah satu permainan asah otak
Permainan ini membantu pengembangan kemampuan spasial.
Permainan ini terbuat dari kayu.

50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban
()

Perhatikan bentuk dua susunan katamino berikut.

Susunan katamino A

50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban
()

Susunan katamino B

50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban
()

Perhatikan gambar susunan katamino A!
Bentuk susunan katamino A akan diganti dengan susunan kubus.

Tentukan benar atau salah untuk setiap pernyataan berikut!

A. Susunan katamino A dapat disusun dengan menggunakan 10 kubus. (Benar/Salah)
B. Susunan katamino A yang berwarna hijau dapat disusun dengan menggunakan 6 kubus. (Benar/Salah)

Jawab: A (Benar)
B (Salah)

39. Susunan katamino B akan diganti dengan susunan balok dan kubus.
Ukuran balok sama dengan ukuran dua kubus seperti gambar berikut.

Berapa banyak balok maksimal yang dapat digunakan untuk menyusun bentuk susunan katamino B? Jelaskan jawabanmu!

Jawab: Balok maksimal yang dapat digunakan untuk menyusun bentuk susunan katamino b adalah 11 buah dengan menambahkan 3 kubus untuk melengkapi susunan katamino b.

40. DONAT AMENA

Amena akan membawa kue donat untuk teman-temannya.
Teman-temannya adalah Dina, Rahmi, Andi dan Putra.
Ada empat macam toping donat yang dibawa Amena:

50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban
()

Berikut ini kue donat dibawa Amena.

50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban
()

Setiap anak makan satu donat.

Tentukan mungkin atau tidak mungkin kejadian berikut terjadi!

A. Andi makan donat toping cokelat. (Mungkin/Tidak Mungkin)
B. Rahmi makan donat toping pandan. (Mungkin/Tidak Mungkin)

Jawab: A (Mungkin)
B (Tidak Mungkin)

41. Amena dan teman-temannya habis memakan masing-masing satu donat.
Andi dan Putra makan donat toping gula.
Amena, Dila dan Rahmi makan donat toping stroberi.
Kemungkinan mana saja yang terjadi pada donat yang masih tersisa?
Jawaban benar lebih dari satu.

A. Donat toping cokelat sama banyak dengan donat toping gula.
B. Donat toping stroberi masih tersisa satu.
C. Donat toping meses lebih sedikit dari donat toping gula.

Jawab: A. Donat toping cokelat sama banyak dengan donat toping gula.
C. Donat toping meses lebih sedikit dari donat toping gula.

42. Membaca Peta

Posisi suatu tempat yang terdapat pada peta dapat diketahui dengan menghitung kotak persegi.
Satu langkah adalah sejauh 1 kotak.
Dengan menggunakan arah langkah maju, belok kiri, dan belok kanan, kita dapat mengetahui posisi suatu tempat.

50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban
()

Joko berada di titik P menghadap ke arah rumah Tita.
Joko maju 3 langkah, kemudian belok kanan 6 langkah, dan belok kiri 4 langkah.

Di lokasi mana Joko berada sekarang ?
A. Perpustakaan
B. Kantor Pos
C. Rumah Ali
D. Taman

Jawab: A. Perpustakaan

43. Suatu hari Bambang dan Anto sedang menuju ke sekolah.

Diketahui posisi dua orang itu sebagai berikut.
Bambang berada di titik A menghadap ke arah Bank.
Anto berada di titik X menghadap ke arah Sekolah.

Pilihlah benar atau salah terkait perjalanan berikut yang mereka harus lakukan untuk sampai sekolah!
(Catatan: keduanya harus berhenti tepat di gerbang sekolah)

A. Bambang maju 4 langkah, kemudian belok kiri 1 langkah. (Benar/Salah)
B. Anto maju 12 langkah, kemudian belok kiri 2 langkah, dan belok kanan 2 langkah. (Benar/Salah)

Jawab: A (Salah)
B (Benar)

44. Suatu hari, Andi sedang berdiri di depan masjid menghadap ke arah perpustakaan.
Kemudian dia melangkah ke kiri lalu belok kanan, dan kemudian berhenti sebelum taman.

Berikut ini mana saja yang mungkin sedang dituju Andi? Jawaban benar lebih dari satu.
A. Rumah Tita
B. Danau
C. Rumah Ali

Jawab: B. Danau
C. Rumah Ali

45. Hasil Pertanian Pak Anton

Pak Anton adalah seorang petani sukses yang memiliki banyak lahan pertanian.
Lahan pertanian milik Pak Anton ditanami padi, jagung, ubi kayu, dan kedelai.

Berikut tabel hasil pertanian Pak Anton.

50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban
()

Berdasarkan data tersebut, pernyataan mana saja yang benar?
A. Nilai tempat dari angka 5 pada data produksi padi adalah 10.000.
B. Angka yang menempati tempat ratusan dan puluhan dari data produksi jagung adalah 5.
C. Angka yang menempati tempat ratusan pada data produksi padi dan ubi kayu adalah 3.

Jawab: A. Nilai tempat dari angka 5 pada data produksi padi adalah 10.000.
C. Angka yang menempati tempat ratusan pada data produksi padi dan ubi kayu adalah 3.

46. Hasil panen kedelai akan dikemas dalam karung.
Satu karung dapat menampung 50 kg.
Banyak karung yang diperlukan adalah ….
(1 t>

A. 80
B. 600
C. 800
D. 1500

Jawab: B. 600

47. Susun Gelas

Toni, Bagas, dan Anton sedang bermain susun gelas.
Setiap gelas yang digunakan diberi angka.
Permainan dimulai dari Toni menyusun gelas pada lapisan paling bawah.
Selanjutnya Bagas menyusun gelas pada lapisan di atasnya.
Susunan gelas mengikuti pola seperti gambar berikut ini.

50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban
()

Toni mengganti susunan gelas, tetapi pola yang digunakan sama seperti gambar.
Toni meletakkan empat gelas pada lapisan paling bawah seperti berikut.
Bagas akan menaruh gelas pada lapisan di atasnya.

Tentukan benar atau salah untuk setiap pernyataan berikut tentang apa yang harus dilakukan Bagas!

A. Bagas tidak meletakkan gelas bernomor 14. (Benar/Salah)
B. Bagas meletakkan gelas bernomor 19 di posisi paling kiri. (Benar/Salah)

Jawab: A (Benar)
B (Benar)

48. Penumpang Bus

Suatu hari, sebuah bus Antarkota Antarpovinsi (AKAP) memulai perjalanan
Perjalanan dimulai dari terminal Surabaya dengan tujuan akhir terminal Solo.
Bus tersebut harus melewati terminal Madiun.
Bus tersebut memiliki kapasitas 54 penumpang.
Tidak ada penumpang yang berdiri ketika berangkat dari terminal Surabaya.
Selama perjalanan hingga tujuan akhir, kondektur mencatat jumlah penumpang sebagai berikut.

50 Contoh Soal ANBK Kelas 5 Literasi dan Numerisasi dan Kunci Jawaban
()

Berdasarkan informasi yang diberikan, tentukan benar atau salah setiap pernyataan berikut!

A. Penumpang yang turun di terminal Madiun lebih sedikit daripada penumpang yang turun di terminal Solo. (Benar/Salah)
B. Penumpang yang naik di terminal Madiun lebih banyak daripada penumpang yang naik di terminal Surabaya. (Benar/Salah)

Jawab: A (Benar)
B (Salah)

49. Berdasarkan informasi di atas, manakah di antara pernyataan berikut yang benar?
A. Selama perjalanan, kursi kosong dari terminal Surabaya adalah yang paling sedikit.
B. Setelah bus memulai perjalanan dari terminal Madiun, banyak kursi kosong lebih sedikit daripada banyak kursi kosong dari terminal Surabaya.
C. Kursi kosong terbanyak adalah saat perjalanan bus dari terminal Madiun menuju Solo.

Jawab: A. Selama perjalanan, kursi kosong dari terminal Surabaya adalah yang paling sedikit.
B. Setelah bus memulai perjalanan dari terminal Madiun, banyak kursi kosong lebih sedikit daripada banyak kursi kosong dari terminal Surabaya.

50. Berikut diberikan tarif bus AKAP tersebut.

Surabaya – Madiun: Rp50.000,00

Surabaya – Solo: Rp75.000,00

Madiun – Solo: Rp35.000,00

Berdasarkan data tersebut, mana sajakah pernyataan berikut ini yang benar berkaitan dengan penghasilan yang dicatat oleh kondektur?

A. Pendapatan yang diperoleh dari penumpang jurusan Madiun-Solo adalah sebesar Rp315.000,00.
B. Pendapatan yang diperoleh dari penumpang jurusan Surabaya-Solo adalah sebesar Rp300.000,00.
C. Pendapatan yang diperoleh dari penumpang jurusan Surabaya-Madiun adalah sebesar Rp800.000,00.

Jawab: A. Pendapatan yang diperoleh dari penumpang jurusan Madiun-Solo adalah sebesar Rp315.000,00.
B. Pendapatan yang diperoleh dari penumpang jurusan Surabaya-Solo adalah sebesar Rp300.000,00.

Baca Juga: 10 Contoh Soal Pembagian Pecahan Kelas 5 SD Beserta Pembahasannya

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm