Resep Es Teler Merah Delima, Gak Kalah sama Es Teler Sultan yang Viral

21 Oktober 2024 16:15 WIB
Hasil resep es teler merah delima.
Hasil resep es teler merah delima. ( Dok. Sajian Sedap)

Sonora.ID - Akhir-akhir ini, media sosial diramaikan dengan resep es teler sultan yang viral dan di-recook oleh banyak orang.

Selain es teler sultan, Anda juga bisa mencoba membuat resep es teler merah delima ini yang pastinya tak kalah nikmat.

Perpaduan es, buah-buahan, saus santan, dan merah delima menghadirkan cita rasa yang menyegarkan dan memanjakan mulut.

Baca Juga: Resep Es Gabus yang Manis, Lembut, dan Mudah Dicoba di Rumah

Dilansir dari laman Sajian Sedap, berikut resep dan cara membuat es teler merah delima.

Resep Es Teler Merah Delima

Bahan:
3 buah alpukat, dipotong kotak
5 buah nangka, dipotong kotak
2 buah kelapa muda, diambil dagingnya
150 ml kental manis putih
700 gram es serut

Bahan Sirup Gula:
300 ml gula pasir
300 ml air
1 lembar daun pandan

Bahan Saus Santan:
400 ml santan, dari 1/2 butir kelapa
1/4 sendok teh pasta vanila
1/4 sendok teh garam

Bahan Merah Delima:
200 gram bengkuang, dipotong dadu kecil
1/4 sendek teh pewarna merah cabai

Bahan Pelapis:
150 gram tepung sagu

Cara Membuat Es Teler Merah Delima

1. Untuk biji delima, campurkan potongan bengkuang dengan pewarna merah. Biarkan selama sekitar 15 menit agar warnanya meresap. Setelah itu, gulingkan potongan bengkuang di atas tepung sagu hingga terbalut merata dan tidak ada yang menggumpal. Ayak untuk hasil yang lebih baik.

2. Rebus air dalam panci hingga mendidih, lalu masukkan biji delima ke dalam air mendidih. Masak sampai biji-biji tersebut terapung di permukaan dan matang sempurna. Setelah matang, tiriskan dan segera siram dengan air dingin untuk menghentikan proses memasak. Sisihkan.

3. Untuk membuat saus santan, masak santan bersama esens vanilla dan garam di atas api sedang sambil terus diaduk hingga mendidih. Setelah mendidih, angkat dan dinginkan.

4. Buat saus gula dengan cara merebus gula pasir, air, dan daun pandan hingga gula larut sepenuhnya. Setelah matang, dinginkan saus gula sebelum digunakan.

5. Siapkan gelas saji, lalu tata irisan alpukat, nangka, kelapa muda, dan biji delima merah di dalamnya. Tuangkan saus santan dan saus gula di atasnya, lalu tambahkan es serut untuk memberikan sensasi segar. Terakhir, siram dengan susu kental manis sesuai selera. Sajikan segera selagi dingin.

Baca Juga: Resep Es Krim Karamel Pisang yang Manis: Cocok Disantap Bersama Keluarga!

Itulah tadi resep es teler merah delima dan cara membuatnya. Gimana? Rasanya tak kalah jauh dengan es teler sultan, bukan?

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm