Sonora.ID - Berikut adalah paparan mengenai berbagai cara mengatasi perut sembelit yang mudah dan bisa dilakukan sendiri di rumah.
Pernah merasakan sembelit? Kondisi ini menyebabkan perut terasa nyeri hebat, membuat aktivitas sehari-hari menjadi kurang nyaman.
Banyak orang pernah mengalami masalah ini, terutama saat hamil atau setelah mengonsumsi obat-obatan tertentu.
Ada berbagai faktor yang bisa menyebabkan sembelit, begitu pula cara untuk mengatasinya. Menerapkan gaya hidup sehat setiap hari adalah langkah sederhana dan paling efektif yang bisa dicoba.
Berikut adalah beberapa cara untuk meredakan sembelit yang dapat Anda terapkan. Simak selengkapnya!
Rutin Berolahraga
Saat sembelit, mungkin Anda enggan pergi ke gym atau tempat kebugaran karena merasa kurang nyaman.
Namun, olahraga dapat membantu meredakan ketegangan otot perut yang tegang.
Baca Juga: 11 Kode Redeem ML Hari Ini 1 November 2024 Terbaru, dan Cara Klaim
Berjalan santai atau jogging di sekitar rumah bisa membantu melancarkan gerakan usus dan mengurangi ketidaknyamanan perut.
Anda bisa melakukannya selama 150 menit per minggu atau sekitar 30 menit per hari, lima kali dalam seminggu. Lakukan aktivitas fisik secara teratur untuk hasil terbaik.
Menjaga Hidrasi
Minum cukup air juga membantu mengatasi dan mencegah sembelit. Anda bisa memilih air putih biasa atau minuman hangat seperti teh hijau atau teh hitam.
Air membantu menggerakkan makanan dalam saluran pencernaan dan mencegah tinja menjadi keras.
Sebaiknya minum 9 gelas air per hari untuk wanita dan 13 gelas untuk pria, atau lebih jika sedang mengalami sembelit.
Mengonsumsi Makanan Berserat
Asupan serat yang cukup sangat penting untuk melancarkan pencernaan.
Ada dua jenis serat utama: serat larut yang menyerap air dan menjaga tinja tetap lunak, dan serat tidak larut yang menambah volume tinja agar lebih mudah dikeluarkan.
Untuk meredakan sembelit ringan, konsumsi buah-buahan kaya serat seperti beri, pisang, plum, atau alpukat.
Untuk pencegahan jangka panjang, tambahkan lebih banyak sayuran, buah, dan biji-bijian ke dalam diet Anda.
Demikian paparan mengenai berbagai cara mengatasi perut sembelit sebagaimana di atas.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News
Baca Juga: 10 Kode Redeem FF Hari Ini 4 November 2024: Lengkap Cara Klaimnya