Resep Membuat Gurita Saus Padang yang Nikmat dan Menggugah Selera

14 November 2024 20:17 WIB
Illustrasi Gurita Saus Padang
Illustrasi Gurita Saus Padang ( Libbie Luphie Cookpad)

Sonora.ID - Berikut ulasan selengkapnya mengenai "Resep Membuat Gurita Saus Padang yang Nikmat dan Menggugah Selera".

Saus Padang menjadi salah satu kudapan yang memikat banyak hati penggemarnya.

Rasnaya yang khas antara perpatuan pedas, manis hingga asam gurih ini membuat banyak lidah “terlena”dibuanya.

Selain rasanya yang nikmat dan menggugah selera aroma rempahnya juga menjadi salah satu daya Tarik yang menggoda hidung.

Baca Juga: Resep Membuat Lumpia Manis Isi Ubi Tabur Caramel yang Nikmat

Untuk bahan utama Anda bisa menggunakan seafood atau bahan lain yang bisa dicampur saus padang.

Salah satu bahan utamanya bisa berupa gurita yang bisa ditemukan diberbagai pasar laut.

Menu ini kerap menjadi primadona diberbagai restoran ternama, yang pastinya harganya cukup untuk merogoh kocek yang agak dalam.

Namun bila Anda tengah berhemat jangan khawatir Anda bisa membuat sendiri dirumah cara pembuatannya sederhana dan bahannya gak ribet.

Tertarik untuk membuatnya? Pertama siapkan alat dan bahan-bahan berikut ini:

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Sederhana untuk Menu Hemat Sehari-hari

Bahan:

1 kg gurita ada yang kecil ada yg besar

bumbu halus

15 cabe merah

secukupnya Rawit

7 bawang merah

3 bawang putih

1 ruas jahe putih

1 buah kemiri

Bumbu Kasar:

Secukupnya bawang bombay

Secukupnya cabe merah

Secukupnya rawit

3 bawang merah

3 bawang putih

1 sdm maizena(larutkan dgn air)

1 bks masako

5 sdm saus sambal

4 sdm saus tomat

2 sdm kecap

1 sdm gula pasir

Cara Membuat

Bersihkan isi dalam kepala gurita caranya (colok aja sm telunjuk kepalanya dari bawah lalu tarik buang isi dalamnya), sampai bersih, kemudian tekan bagian tengah gigi gurita akan muncul semacam gigi tajam buang, ulangi sampai gurita habis, lalu cuci sampai bersih.

Ini gurita yg sudah bersih, lalu rebus sebentar, sampai berubah warna, tiriskan.

Giling bumbu halus tiriskan, lalu Iris smua bumbu kasar lalu tumis hingga wangi dan layu, jika sudah layu masukan bumbu halus, aduk hingga rata, masukan smua penyedap,diamkan sampai bumbu matang.

Jika bumbu sudah matang, masukan gurita lalu saus sambal dan tomat, kecap, aduk hingga merata, masukan larutan meizena, icip sesuai selera, jika sudah pas matang, tiriskan.

Baca Juga: Resep Cokelat Dubai Viral Paling Nikmat dan Mudah Dibuat di Rumah

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm