Sonora.ID - Makassar adalah salah satu surga bagi para pelancong lantaran memiliki keindahan wisata alam yang mempesona.
Ternyata tselain menyimpan keindahan alam yang menarik Makassar juga memiliki kekayaan kuliner yang benar-benar nikmat.
Tidak hanya itu, bahkan nama dari berbagai kudapan di Makassar cenderung unik dan berbeda dari yang lain.
Tidak hanya itu pengunaan rempah- rempah membuat banyak makanan khas kota yang terkenal dengan Pantai Losari tersebut mampu memanjakan lidah setiap penikmatnya.
Baca Juga: 7 Kuliner Jadul Khas Bandung, Bikin Nostalgia ke Masalalu Banget
Berikut 7 makanan khas Makassar yang wajib Anda cicipi kala berkunjung kesana:
1. Es palu butung
Salah satu minuman khas Makassar yang wjib Anda cicipi kala berkunjung adlah Es Palu Butung. Pada dasarnya minuman ini mengunakan pisang sebagai bahan dasarnya.
Pisang pada es ini dipotong menjadi kecil-kecil seperti Anda akan memasak kolak. Bahkan cara pembuatannya pun cukup sederhana.
Namun mengenai rasa tentunya juara. Perpaduan antara rasa manis pisang dan gurihnya santan berpadu menjadi satu.
Tambahan es serut serta susu kental manis di atasnya semakin memberi rasa segar.
Baca Juga: 5 Macam Kuliner Khas Bali yang Wajib Kamu Coba Kala Berkunjung
2. Makanan Khas Makkasar Kapurung
Makanan Khas Makassar lainnya adalah Kapurung. Kudapan ini memiliki sedikit rasa asam yang menyegarkan. Untuk diketahui Kapurung merupakan kudapan yang berbahan dasar sagu dan disajikan dengan bumbu kacang, sayur, serta daging ikan.
Adapun beberapa jenis sayuran yang kerap dijadikan sebagai pendamping Kapurung adalah kacang panjang, jagung manis, terong, bayam, dan jantung pisang.
Untuk sensasi asam dari kuah kapurung berasal dari buah patikala.
Baca Juga: 5 Kuliner Khas Pangkal Pinang yang Lezat Namun Jarang Diketahui Orang
3. Konro
Mungkin nama ini akan sedikit terdegar asing di telinga masyarakat di luar Makassar. Untuk diketahui Konro adalah kudapan berupa sup iga sapi yang berasal dari tradisi suku Bugis.
Sup ini dibuat dengan bahan dasar iga sapi atau daging sapi. Kuah pada kudapan ini memiliki warna hitam ke cokelatan seperti warna kluwek.
Warna gelap ini berasal dari buah kluwek yang memang berwarna hitam. Untuk rasanya sendiri cenderung rasa pedas.
Aroma dari Konro juga sangat kuat lantaran campuran dari berbagai rempah, seperti ketumbar, keluwak, pala, kunyit, kencur, kayu manis, asam, daun lemon, cengkih, dan daun salam.
Dalam penyajiannya, coto Makassar biasanya didampingi dengan lauk lain seperti bakwan, perkedel, sate usus, dan jerohan.
Baca Juga: 5 Kuliner Khas Pangkal Pinang yang Lezat Namun Jarang Diketahui Orang
Untuk dapat menikmati coto Makassar ini, kita bisa merogoh kocek mulai dari Rp 15.000 per porsi.
4. Pisang epe
Di Kota Makassar, ada sebuah kudapan yang berbahan dasar pisang. Makanan tersebut dikenal dengan nama Pisang Epe.
Adapun cara pembuatan cukup mudah dan sederhana, pisang dikupas dan dipanggang di atas bara api hingga setengah matang.
Untuk mendapatkan hasil terbaik ada baiknya melakukan proses pembakaran pisang dilakukan dua kali yang bertujuan agar pisang terasa renyah saat dinikmati.
Setelah proses pembakaran selesai, pisang disajikan di atas piring dan kemudian disiram dengan saus lelehan gula merah yang beraroma durian atau nangka, coklelat, keju , kelapa parut atau kacang panggang.
Baca Juga: 7 Destinasi Wisata Kuliner di Lampung yang Wajib Anda Coba, Dijamin Ketagihan
5.
Jika di pulau Jawa populer dengan nama Lemper, Makassar juga punya kuliner yang mirip dengan itu. Tidak ain dan bukan adalah Gogoso.
Yang sangat membedakan gogoso dengan lemper adalah bentuknya yang panjang dan ramping. Gogoso sendiri terdiri dari dua jenis yakni ada yang memliki isi dan ada juga yang tidak berisi.
Gogoso yang memiliki isian, biasanya disebut gogoso kambu atau gogoso isi.
Untuk Gogoso kambu atau gogoso isi, biasanya diberi isian berupa daging ikan seperti ikan tongkol dan tuna yang dicampur dengan kelapa sangrai yang dibumbui oleh bumbu khas Makassar.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Kuliner Bakso Terenak yang Ada di Jakarta, Pernah Coba?
6. Pallumara
Kudapan yang bersala dari Makassar selanjutnya adalah Pallumara. Kudapan ini memiliki kuah yang kental.
Makanan ini dimasak dengan kuah berbumbu asam jawa, daun sereh, kunyit, bawang merah, bawang putih, garam serta penyedap rasa secukupnya hingga seluruh bumbu meresap pada ikan hingga mengering.
Ikan yang biasa digunakan diantaranya ikan kakap, ikan tongkol, ikan tuna, dan ikan lainnya.
Dalam proses memasaknya, pallu mara bisa lebih dari dua kali menambahkan air setelah didihan pertama. Inilah yang menyebabkan pallumara menjadi agak kental.
Baca Juga: 9 Wisata Kuliner di Solok yang Bikin Ketagihan, Murah dan Enak
7. Barongko
Barongko adalah salah satu kudapan dari Makassar yang berbahan dasar pisang kepok. Pisang kepok dipilih lantaran memiliki tekstur manis yang sempurna dilidah orang Makassar.
Adapun cara pembuatannya cukup sederhana dan mudah. Pisang dihaluskan kemudian dicampur telur, santan, gula pasir, dan garam.
Kemudian dibungkus juga dengan daun pisang lalu kemudian dikukus.
Jika sudah matang, barongko biasa disimpan dalam kulkas, yang enak dinikmati dalam kondisi dingin.
Baca Juga: Wisata Kuliner Khas Solo, 4 Jajanan Legendaris Nikmat yang Mulai Langka