Siapkan Stamina Jelang Bulan Puasa, Ini 4 Suplemen yang Penting Dikonsumsi

10 April 2021 11:00 WIB
Siapkan Stamina Jelang Bulan Puasa, Ini 4 Suplemen yang Penting Dikonsumsi
Siapkan Stamina Jelang Bulan Puasa, Ini 4 Suplemen yang Penting Dikonsumsi ( )

Sonora.ID - Tahun 2021 ini adalah tahun kedua bulan puasa di tengah pandemi, sehingga penting untuk tetap menjaga kesehatan tubuh karena asupan makanan dan minuman yang berkurang.

Ditambah dengan kondisi pandemi yang belum kunjung usai, masyarakat yang menjalankan puasa harus ekstra memperhatikan stamina dan imunitas tubuhnya.

Berikut ini adalah 4 suplemen yang penting untuk dikonsumsi untuk menjaga stamina tubuh menjelang bulan puasa.

Baca Juga: Resep Es Teler Boba Brown Sugar yang Seger, Cocok Buat Buka Puasa

Vitamin C

Dikutip dari Office of Dietary Supplements (ODS), vitamin C bertindak sebagai antioksidan yang bisa membantu melindungi sel dalam tubuh dari kerusakan karena adanya radikal bebas.

Tak hanya itu, vitamin ini juga berfungsi untuk membuat kolagen, protein yang dibutuhkan untuk menyembuhkan luka, serta meningkatkan penyerapan zat besi dari makanan nabati.

Satu hal yang penting, vitamin C mampu membantu kinerja sistem kekebalan tubuh sehingga stamina juga semakin siap untuk menjalani puasa di tengah pandemi.

Baca Juga: Niat Puasa Ramadhan, Lengkap Dengan huruf Latin dan Artinya

Mineral

Karena asupan makanan dan minuman berkurang pada saat menjalani puasa, penting untuk tetap mencukupkan kebutuhan mineral di tubuh.

Meski demikian, National Institute of Aging menyatakan untuk tidak mengonsumsi suplemen ini dalam jumlah yang besar.

Pasalnya, terlalu banyak mengonsumsi suplemen yang mengandung mineral dan vitamin bisa memberikan efek samping yang berbahaya.

Baca Juga: 5 Tips Mudah Mengatasi Kulit Kering Selama Berpuasa Ramadan

Multivitamin

Tak hanya vitamin C yang perlu dicukupkan, tetapi juga vitamin lainnya, seperti vitamin D yang memang berperan penting membangun imun tubuh.

Dengan mengonsumi multivitamin, tubuh memiliki kemampuan untuk meningkatkan kesehatan, menjaga kesehatan tulang, dan meningkatkan energi.

Sehingga tubuh tetap bisa melakukan aktivitas dengan produktif meski harus menjalankan puasa di tengah pandemi.

Baca Juga: Dianggap Bikin Cepat Lapar, Bolehkah Makan Mi Instan Saat Sahur?

Asam lemak esensial

Masih dikutip dari ODS, penting juga untuk melengkapi tubuh dengan suplemen asam lemak essensial, seperti omega-3 yang terdapat dalam minyak ikan.

Meski ada banyak suplemen yang penting dikonsumsi, namun perlu diperhatikan dosis yang tepat untuk masing-masing pribadi.

Dengan demikian, stamina akan bugar menjelang jalani bulan puasa di tengah masa pandemi saat ini.

Baca Juga: Musim Penyakit, Dokter: Puasa Bisa Mengundang Penyakit Datang, Kalau…

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm