Saat ditanya terkait bagaimana pelaksanaan PPKM Mikro di Kota Banjarmasin, Ibnu mengklaim bahwa kebijakan yang membatasi aktivitas masyarakat tersebut masih tetap dijalankan
"Walaupun Banjarmasin tidak termasuk dalam daftar Kabupaten/Kota yang menerapkan PPKM Darurat penyebaran Covid-19. PPKM Mikro tetap kita jalankan," klaimnya.
Ia mengimbau agar masyarakat harus tetap waspada dengan resiko penyebaran virus yang menginfeksi jaringan pernafasan manusia ini.
"Karena manusia terus keluar masuk di Ibukota ini makanya jangan sampai terlena dengan kondisi sekarang," tandasnya.
Baca Juga: Pelayanan Darurat, Pemprov Jatim Sulap Kontainer Berkonsep Triage Pasien Covid-19