“Supaya makin banyak orang yang berinvestasi,” kata Joice.
“Sepuluh ribu, cuy, ga percaya ga punya duit sepuluh ribu. Itu kantong-kantong coba diperiksain,” canda Joice.
Selain itu, Joice juga menambahkan bahwa modal sepuluh ribu juga dapat berinvestasi lewat emas.
“Jumlahnya paling nol koma berapa, berapa, dan sekian,” ungkapnya.
Namun, jumlah tersebut jika dicicil terus-menerus, akan naik. Terlebih, Joice mengatakan bahwa dalam lima tahun terakhir, harga emas terus naik.
Baca Juga: Jangan Sampai Tergiur! Ini 21 Investasi Ilegal, Buruan Cek Aplikasimu
“Tetapi kita tidak tahu kedepannya, ya,” ujar Joice.
Lantas, Apa Langkah Selanjutnya?
Setelah mengetahui bahwa terdapat investasi seperti reksadana yang bisa dimulai dengan modal kecil, langkah selanjutnya adalah menentukan tujuan, seperti berapa lama investasi akan dilakukan.
Joice mengungkapkan terdapat tiga jangka waktu dalam berinvestasi, yaitu jangka pendek, menengah, dan panjang.