Jika kamu sedang ingin menurunkan berat badan, kamu pun bisa memanfaatkan perasan air jeruk nipis, lho!
Jenis jeruk ini mengandung asam sitrat yang dapat meningkatkan metabolisme tubuh, sehingga dapat membakar kalori.
Untuk mendapatkan manfaat tersebut, kamu bisa mengonsumsi satu cangkir perasan jeruk nipis atau mengisap irisan jeruk sebelum makan untuk meningkatkan metabolisme.
3. Membuat Jantung Sehat
Manfaat jeruk nipis selanjutnya adalah bisa membuat jantung sehat!
Jeruk ini memiliki kandungan magnesium dan potasium yang cukup baik membuat perasan jeruk nipis dapat dimanfaatkan untuk menjaga kondisi jantung.
Selain itu, jenis jeruk ini juga memiliki kandungan kalium yang bisa menurunkan tekanan darah serta meningkatkan sirkulasi darah, sehingga jantung pun aman dari sumbatan lemak.
Bahkan, senyawa limonin pada jeruk nipis juga bisa mencegah seseorang terkena kolesterol.
4. Mencegah Terjadinya Kanker
Selain membuat jantung sehat, jeruk nipis juga dipercaya dapat mencegahmu dari serangan kanker jika rutin mengonsumsi air perasan jeruk nipis.