Senyawa antioksidan (seperti terpinene, quercetin, dan tokoferol) berpotensi memiliki antikanker, meningkatkan kekebalan tubuh, dan efek neuroprotektif.
Baca Juga: Apa Itu 3P? Penting Kenali untuk Tahu Gejala Klasik Diabetes!
2. Meningkatkan kesehatan pencernaan
Selanjutnya, manfaat minum air ketumbar yaitu mampu meningkatkan kesehatan pencernaan.
Selain itu, mengonsumsi air ketumbar secara rutin juga bisa memperbaiki selera makan.
3. Meningkatkan kesehatan jantung
mengonsumsi air ketumbar di pagi hari dapat menurunkan faktor risiko penyakit jantung seperti tekanan darah tinggi dan kadar kolesterol LDL (jahat).
Ekstrak ketumbar dapat bermanfaat sebagai diuretic yaitu membantu tubuh manusia membuang kelebihan natrium dan air. Hal tersebut tentu saja dapat menurunkan tekanan darah.
4. Menjaga kesehatan kulit
Rutin mengonsumsi rendaman air ketumbar dapat meningkatkan kesehatan kulit dengan menetralkan efek radikal bebas dan menurunkan tingkat stres oksidatif.